Jumat, Maret 29

Buka Selera, Yok Makan Masakan Rumah di Lapau Nasi Batigo

IWOSUMBAR.COM, PADANG – Masakan salero Kampuang dengan samba buruak murah meriah sampai kenyang dan berkonsep prasmanan berada ditengah Kota Padang sediakan menu dengan sensasi berbeda.

Adalah Lapau nasi Batigo berlokasi Jl. Ahmad Dahlan no 19 depan Masjid Raya Padang. Berlokasi suasana yang adem diiringi angin semilir dari pohon rindang sekeliling membuat selera makan semakin terbuka.

Owner Lapau Nasi Batigo, Yulviadi Adek mengatakan, dengan harga murah ditambah suasana alam yang sejuk tempatnya bisa menjadi pilihan tepat bagi siapa saja, baik untuk keluarga dan generasi milenial yang suka dengan tongkrongan.

“Kita baru buka Senin kemarin, Alhamdulillah banyak yang tertarik dengan konsep yang kita buat”, ujarnya Selasa (13/9).

Dengan konsep prasmanan lanjut Adek, karena orang berharap makan dengan harga terjangkau, harga yang transparan, dan penuh kekeluargaan.

Erik Swid salah seorang pelanggan mengaku puas dengan makan samba buruak yang disediakan Lapau Nasi Batigo.

“Kalau begini menu yang disediakan, saya jamin bakal ramai, karna banyak orang yang rindu dan suka dengan masakan rumah seperti ini, apalagi harga terjangkau,” ujarnya.

Lapau Nasi Batigo sangat memprioritaskan masakan rumahan dengan mempertahankan cita rasa makanan. Konsep masakan ini dibuat seolah pelanggan makan di rumah sendiri.

Harga makan yang ditawarkan sangat terjangkau, untuk satu porsi makanan hanya berkisar Rp 15.000-an, sudah puas sampai kenyang.

Berikut harga menu disediakan Lapau Kupi Batigo yang bervariasi, seperti samba buruak Rp 5.000, sayuran Rp 3.000, sambal ayam/ikan tauco Rp 5.000, ikan tandeman goreng patai Rp 5.000, telor dadar barendo Rp 4.000. (**)