IWOSUMBAR.COM, PADANG- Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang (FIK UNP) menerima kunjungan dari Program Studi Pendidikan Jasmani FKIP Universitas Dehasen Bengkulu pada Selasa, 14 Januari 2025.
Kunjungan ini bertujuan untuk melaksanakan benchmarking terkait praktik terbaik akreditasi LAMDIK serta mengunjungi laboratorium olahraga di FIK UNP.
Rombongan Universitas Dehasen yang terdiri dari 74 mahasiswa dan 8 dosen pendamping dipimpin oleh Wakil Dekan FKIP Universitas Dehasen, Dr. Feby Elra Perdima, M.Pd., yang juga merupakan alumni FIK UNP. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Dekan FIK, Prof. Dr. Nurul Ihsan, M.Pd., bersama Wakil Dekan I, Dr. Padli, M.Pd., para guru besar, dan dosen FIK UNP.
Tujuan juga mempererat hubungan kelembagaan melalui kerja sama resmi.
Memperluas wawasan akademik mahasiswa melalui kuliah umum.
Memahami praktik terbaik akreditasi LAMDIK oleh asesor internal FIK UNP.
Juga melihat dan mengenal fasilitas laboratorium olahraga FIK UNP. Rangkaian Kegiatan
Kegiatan dimulai dengan penandatanganan kerja sama antara kedua institusi, dilanjutkan dengan kuliah umum yang disampaikan oleh Dr. Ardo Okilanda, M.Pd., dosen muda FIK UNP. Kuliah ini membahas Sport Performance Analysis dan memperkenalkan olahraga floorball dalam diskusi.
Diskusi berjalan hangat, dan para dosen Universitas Dehasen antusias mendapatkan wawasan praktis untuk meningkatkan kualitas akreditasi program studi mereka.
Wakil Dekan FKIP Universitas Dehasen, Dr. Feby Elra Perdima, M.Pd., menyatakan rasa terima kasih atas sambutan FIK UNP. “Kunjungan ini sangat bermanfaat. Kami banyak belajar dari pengalaman dan praktik terbaik yang dimiliki FIK UNP,” ujarnya.
Sedangkan, Dekan FIK UNP, Prof. Dr. Nurul Ihsan, M.Pd., berharap kunjungan ini dapat memperkuat hubungan antara kedua institusi.
“Semoga ilmu dan pengalaman yang diperoleh dapat memberikan kontribusi bagi kemajuan pendidikan di kedua universitas,” katanya.





