Jumat, Mei 3

Rakor Reformasi Birokrasi dan ZI, Rektor UNP: Pentingnya Integritas

IWOSUMBAR.COM, PADANG – UNIVERSITAS NEGERI PADANG (UNP) menggelar rapat koordinasi untuk membahas pelaksanaan Reformasi Birokrasi (RB) dan Zona Integritas (ZI) di berbagai fakultas dan sekolah yang berada dalam lingkup UNP. Digelar di UNP Hotel and Convention.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua RB, yang diwakili oleh Sekretaris RB, Dr. Erianjoni, S.Sos, M.Si, menjelaskan tujuan rapat ini adalah untuk mengkoordinasikan langkah-langkah terkait dengan pemantauan dan evaluasi Zona Integritas yang akan dilakukan oleh Inspektorat Kemdikbudristek pada bulan Desember mendatang.

“Selain itu, kita juga bersiap untuk evaluasi dari tim penilai Zona Integritas, dan yang tidak kalah penting adalah persiapan untuk penyusunan Zona Integritas dalam rangka pemantauan pada tahun 2024,” ungkap Dr. Erianjoni.

Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D, yang membuka rapat koordinasi, menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting bagi setiap fakultas untuk melakukan perubahan, terutama dengan adanya pimpinan-pimpinan baru.

Hal ini bertujuan untuk membuktikan komitmen mereka terhadap integritas.

“Zona Integritas adalah suatu keharusan bagi birokrasi. Oleh karena itu, evaluasi sangat diperlukan untuk membangun ZI, dan kami membutuhkan komitmen dari para pimpinan fakultas dan Universitas secara keseluruhan untuk mencapai hal ini,” kata Prof. Ganefri.

Prof. Ganefri juga berharap bahwa Zona Integritas, yang bebas dari korupsi, akan menghasilkan pelayanan yang bersih dan benar-benar menyeluruh di lingkungan kampus UNP.

Acara ini juga mencakup presentasi dari Sekretaris Tim Penilai Internal ZI, DR. Arwizet.K, S.T, M.T, serta presentasi tentang isu-isu terkait Reformasi Birokrasi oleh Prof. Jamaris, M.Pd. Acara tersebut dimoderatori oleh Dr. Erianjoni, S.Sos, M.Si.

Terdapat sejumlah tokoh penting yang hadir dalam acara ini, termasuk Wakil Rektor (WR) I, WR II, WR III, dan WR IV, Dekan yang berada dalam lingkungan UNP, Direktur Sekolah Pascasarjana, Direktur Sekolah Vokasi, Ketua dan Sekretaris SPI, Ketua dan Sekretaris RB, Ketua dan Sekretaris ZI Fakultas, Ketua dan Sekretaris TP PTN RB, Admin ZI, Anggota Tim RB, serta Admin ZI. (hum)