Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Teluk Kabung Utara
IWOSUMBAR.COM, PADANG- Sebuah pohon berukuran besar tumbang dan menimpa satu unit rumah warga di RT 03 RW 02, Kelurahan Teluk Kabung Utara, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Selasa (22/4/2025) sekitar pukul 13.10 WIB.
Menurut laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, pohon jenis salam dengan panjang sekitar 15 meter dan diameter 50 cm tumbang diakibatkan hujan deras disertai angin kencang yang menghantam kawasan tersebut.
Akibat kejadian ini, rumah milik seorang warga bernama M. Nur (80) mengalami kerusakan ringan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Kerugian materiil diperkirakan hanya Rp1 juta.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Padang melalui Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) menyampaikan bahwa laporan diterima sekitar ...